Jus wortel mungkin kurang disuka bagi sebagian orang karena bau dan rasanya yang agak langu. Tapi sebenarnya dibalik rasa dan baunya yang kurang nikmat jika dibuat jus, manfaat jus wortel sangat baik untuk menjaga kesehatan kita.
Manfaat Jus wortel |
Berikut beberapa manfaat jus wortel jika rutin kita konsumsi setiap hari :
- Jus wortel bisa mengatasi gangguan kulit seperti bercak-bercak hitam karena proses penuaan. Selain mengandung vitamin A, jus wortel juga mengandung vitamin E yang berguna untuk menjaga kesehatan kulit.
- Minum jus wortel setiap pagi sebelum makan dapat membantu pencernaan. Kandungan seratnya yang tinggi akan memperlancar bab dan mampu menyerap lemak dan racun yang terdapat dalam lambung.
- Jus wortel mengandung anti oksidan tinggi sehingga bisa mencegah kanker, menurunkan tekanan darah dan kolesterol
- Kandungan vitamin A nya yang tinggi akan membantu menyembuhkan penderita rabun senja.
Itu tadi hanya sedikit dari manfaat atau khasiat jus wortel jika kita konsumsi secara rutin setiap hari dan masih banyak manfaat yang lainnya yang mungkin akan terlalu panjang jika saya tuliskan semua disini. Oke, mari kita galakkan gaya hidup sehat dengan konsumsi buah dan sayur setiap hari. Selamat mencoba.
Artikel terkait Khasiat Jus wortel :
Tidak ada komentar:
Posting Komentar
Silahkan isi komentar nya, apa pun komentar Anda akan saya terima dengan senang hati